bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online

Daftar Ledakan Bom di Indonesia 2000-2009 !


Ledakan bom di Hotel JW Marriott dan Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (17/7/2009), makin memperpanjang daftar ledakan bom di Indonesia. Berikut data ledakan bom di Indonesia sejak 2000-2009:

1 Agustus 2000

Bom meledak di Kedubes Filipina, Menteng. 2 orang tewas, 21 luka-luka.

13 September 2000

Bom meledak di lantai parkir Bursa Efek Jakarta

24 Desember 2000

Serangkaian bom meledak pada malam Natal di Jakarta, Bekasi, Sukabumi, Mataram, Pematangsiantar, Medan, Batam, dan Pekanbaru.

22 Juli 2001

Bom meledak di Gereja Santa Anna dan Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) di Kawasan Kalimalang, Jakarta Timur. Lima orang meninggal dunia

31 Juli 2001

Bom yang meledak di Gereja Bethel Tabernakel Kristus Alfa Omega, Jl.Gajah Mada 114-118, Semarang.

23 September 2001

Bom meledak di Plaza Atrium Senen, Jakarta Pusat. Ledakan tersebut merusak beberapa mobil di pelataran parkir lantai dua gedung tersebut.

6 November 2001

Bom rakitan meledak di halaman Australian International School, Pejaten, Jakarta Selatan.

12 Oktober 2001

Bom meledak di restoran KFC Makassar.

12 Oktober 2002

Paddy's Pub dan Sari Club (SC) di Jalan Legian, Kuta, Bali diguncang bom. Dua bom meledak dalam waktu yang hampir bersamaan yaitu pukul 23.05 Wita. Lebih dari 200 orang tewas, 200 lebih lainnya luka berat maupun ringan.

Pada pukul 23.15 Wita, bom meledak di Renon, berdekatan dengan kantor Konsulat Amerika Serikat. Namun tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

3 Februari 2003

Bom rakitan meledak di lobi wisama bayangkari, Mabes Polri, Jakarta

27 April 2003

Bom meledak di bandara Soekarno Hatta. 2 orang luka berat.

5 Agustus 2003

Bom meledak di kawasan Hotel JW Marriot Mega Kuningan. Sebanyak 14 orang tewas.

10 Januari 2004

Bom meledak di Palopo, Sulawesi. 4 orang tewas.

9 September 2004

Ledakan dasyat (high explosive) terjadi di Kedubes Australia. Gedung-gedung pencakar langit di Jl. HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, yang berada di dekat Kedubes Australia juga hancur. Enam orang tewas.


12 Desember 2004

Bom meledak di Gereja Immanuel, Kota Palu.

28 Mei 2005

Bom meledak di Tentena, Poso, Sulawesi Tengah. 22 orang tewas.

8 Juni 3005

Bom meledak di halaman rumah Ahli Dewan Pemutus Kebijakan Majelis Mujahidin Indonesia, Abu Jibril di Pamulang Barat.

1 Oktober 2005

Bom meledak di Kuta Bali. 22 Orang tewas.

31 Desember 2005

Bom meledak di pasar di Palu, sulawesi Tengah.

10 Maret 2006

Ledakan bom di rumah penjaga Kompleks Pura Agung Setana Narayana di Desa Toini, Poso.

22 Maret 2006

Sekitar pukul 19.00 WITA, bom meledak di pos kamling di Dusun Landangan, Desa Toini, Kecamatan Poso Pesisir.

1 Juli 2006

Sebuah bom meledak di Gereja Kristen Sulawesi Tengah (GKST) Eklesia Jalan Pulau Seram, Poso, Sabtu (1/7), sekitar pukul 22.15 Wita yang cukup keras hingga terdengar dalam radius tiga kilometer. Dilaporkan tidak ada korban jiwa maupun kerusakan materiil.

3 Agustus 2006

Sekitar pukul 20.00 WITA, bom kembali meledak di Stadion Kasintuwu yang terletak tepat di samping Rumah Sakit Umum Poso.

18 Agustus 2006

Bom meledak di Poso

06 September 2006

Bom meledak di Tangkura, Poso Pesisir Selatan.

17 Juli 2009

Ledakan di Ritz Carlton dan JW Marriot. 9 korban tewas.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Belajar Bahasa Inggris