bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online

Ceko Luncurkan Perangko Ramayana Indonesia !



Dinas Pos Ceko mencetak dan merilis perangko nasional bergambar Ramayana versi Bali, Indonesia. Perangko ini diedarkan mulai 18/3/2009 dengan harga 24 Kc (Kron Ceko).

Resepsi peluncuran perangko bernuasana Indonesia tersebut telah berlangsung di Istana Zbraslav, Praha, pada Jumat (20/3/2009). Duta Besar RI Salim Said dalam resepsi tersebut diwakili oleh Korfungsi Pensosbudpar Azis Nurwahyudi.

"Melalui perangko dapat diperkenalkan budaya Indonesia untuk mempererat hubungan kedua bangsa dan meningkatkan people to people contact," ujar Azis dalam sambutannya.

Menurut Azis, perangko seri gambar Ramayana tersebut akan semakin menambah informasi warga Ceko mengenai kebudayaan Indonesia.

Dalam resepsi peluncuran perangko Ramayana itu KBRI Praha menampilkan gamelan Bali yang dimainkan oleh Vaclac Trojan, mantan penerima Beasiswa Darmasiswa, dengan mengalunkan lagu Tulang Landung dan Cecak Bergelut. Iringan gamelan Bali ini menghadirkan atmosfer Bali semakin kuat terasa.

Sementara itu Direktur Museum Kebudayaan Ceko bidang Asia, Afrika dan Amerika Dr. Blanka Ramesova menjelaskan dalam bahasa Ceko kepada para tamu undangan yang memenuhi istana mengenai makna gambar sebagai bagian dari lakon cerita Ramayana yang populer di Indonesia.

Peluncuran perangko Ramayanan ini disambut gembira oleh Ketua Perkumpulan Filateli Ceko, Karel Machacek. Perangko bermotif kebudayaan Indonesia ini melengkapi edisi lainnya dengan latarbelakang budaya Cina, yang tahun ini juga dicetak dengan harga edar 18 Kc.

Sebelumnya di 2007, Republik Ceko juga telah mencetak dan mengedarkan perangko bergambar kebudayaan dari India dan Jepang. (detiknews.com)
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Belajar Bahasa Inggris