Tren ancaman utama keamanan cyber untuk tahun 2009 mulai diprediksi. Menurut biro sekuriti Kaspersky Labs, para penjahat cyber bakal makin giat melancarkan serangan pada perangkat smartphone di tahun mendatang.
Perusahaan ini memprediksi bahwa popularitas Apple iPhone, dibarengi pula dengan peluncuran sistem operasi Google Android yang kian menanjak eksistensinya, jadi faktor pemicu kaum kriminal menghantam smartphone.
Kaspersky menjelaskan, evolusi perkembangan ponsel hampir sama seperti yang terjadi pada komputer PC. Hanya dalam waktu sekitar 1 dekade, ponsel yang semula ribet dan mahal, telah berubah jadi perangkat canggih dibekali fitur akses internet berkecepatan tinggi.
Itulah sebabnya, smartphone menjadi target empuk berikutnya bagi para cracker, sama seperti yang menimpa PC.
Magnus Kalkuhl, anggota Kaspersky Lab Global Research & Analysis Team
memperkirakan, serangan pada smartphone bakal jadi hal biasa. Skala serangan di 2009 memang masih terbatas, namun dalam kurun waktu 5 tahun, program jahat bakal jadi 'makanan sehari-hari' pengguna smartphone.
Selain pada smartphone, Kasperksy juga memperkirakan peningkatan pesat serangan cyber ke situs jejaring sosial. Hal ini dipicu banyaknya user yang tak waspada dan percaya begitu saja dengan sekuriti situs jejaring. Padahal pihak situs sendiri sering lambat dalam mersepon ancaman keamanan yang terjadi.
Kalkuhl juga memprediksi metode lama penyebaran kode jahat via e-mail makin jarang dipakai di tahun 2009. Dilansir WebUser dan dikutip detikINET, ancaman cyber terutama bakal menyebar via link tertentu di mana jika link tersebut diklik, program jahat akan langsung ter-download pada komputer.
Perusahaan ini memprediksi bahwa popularitas Apple iPhone, dibarengi pula dengan peluncuran sistem operasi Google Android yang kian menanjak eksistensinya, jadi faktor pemicu kaum kriminal menghantam smartphone.
Kaspersky menjelaskan, evolusi perkembangan ponsel hampir sama seperti yang terjadi pada komputer PC. Hanya dalam waktu sekitar 1 dekade, ponsel yang semula ribet dan mahal, telah berubah jadi perangkat canggih dibekali fitur akses internet berkecepatan tinggi.
Itulah sebabnya, smartphone menjadi target empuk berikutnya bagi para cracker, sama seperti yang menimpa PC.
Magnus Kalkuhl, anggota Kaspersky Lab Global Research & Analysis Team
memperkirakan, serangan pada smartphone bakal jadi hal biasa. Skala serangan di 2009 memang masih terbatas, namun dalam kurun waktu 5 tahun, program jahat bakal jadi 'makanan sehari-hari' pengguna smartphone.
Selain pada smartphone, Kasperksy juga memperkirakan peningkatan pesat serangan cyber ke situs jejaring sosial. Hal ini dipicu banyaknya user yang tak waspada dan percaya begitu saja dengan sekuriti situs jejaring. Padahal pihak situs sendiri sering lambat dalam mersepon ancaman keamanan yang terjadi.
Kalkuhl juga memprediksi metode lama penyebaran kode jahat via e-mail makin jarang dipakai di tahun 2009. Dilansir WebUser dan dikutip detikINET, ancaman cyber terutama bakal menyebar via link tertentu di mana jika link tersebut diklik, program jahat akan langsung ter-download pada komputer.