Dunia Film indonesia saat ini sedang di gebrak dengan kehadiran film Laskar Pelangi, karya sutradara Riri Riza, Film ini sudah berhasil menembus angka 1,3 juta penonton sejak pemutaran perdananya 25 september lalu..dan ini masih merupakan hasil sementara dan akan terus bertambah, itu yang dikatakan oleh produser film ini Mira Lesmana, Film Laskar Pelangi ini diangkat dari Novel Laskar Pelangi yang di tulis oleh Andrea Hirata, Novel ini menjadi inspirasi banyak orang karena mengisahkan tentang pentingnya pendidikan bagi semua lapisan masyarakat. Novel ini telah terjual hingga jutaan eksemplar... anda ingin tahu sinopsis dari Laskar Pelangi ini?? Sudahkah anda membaca Novel Laskar Pelangi?
Sangat Luar Biasa Fenomena film Laskar Pelangi ini, sampai presiden kita bapak Susilo Bambang Yudhoyono ikut mempromosikan agar film ini ditonton oleh orang banyak, oleh semua kalangan, sampai anak jalanan.. Sukses Untuk Laskar Pelangi..
Sinopsis Film Laskar Pelangi
Hari pertama pembukaan kelas baru di sekolah SD Muhammadyah menjadi sangat menegangkan bagi dua guru luar biasa, Muslimah (Cut Mini) dan Pak Harfan (Ikranagara), serta 9 orang murid yang menunggu di sekolah yang terletak di desa Gantong, Belitong. Sebab kalau tidak mencapai 10 murid yang mendaftar, sekolah akan ditutup.
Hari itu, Harun, seorang murid istimewa menyelamatkan mereka. Ke 10 murid yang kemudian diberi nama Laskar Pelangi oleh Bu Muslimah, menjalin kisah yang tak terlupakan.
5 tahun bersama, Bu Mus, Pak Harfan dan ke 10 murid dengan keunikan dan keistimewaannya masing masing, berjuang untuk terus bisa sekolah. Di antara berbagai tantangan berat dan tekanan untuk menyerah, Ikal (Zulfani), Lintang (Ferdian) dan Mahar (Veris Yamarno) dengan bakat dan kecerdasannya muncul sebagai pendorong semangat sekolah mereka.
Di tengah upaya untuk tetap mempertahankan sekolah, mereka kehilangan sosok yang mereka cintai. Sanggupkah mereka bertahan menghadapi cobaan demi cobaan?
Film ini dipenuhi kisah tentang tantangan kalangan pinggiran, dan kisah penuh haru tentang perjuangan hidup menggapai mimpi, serta keindahan persahabatan yang menyelamatkan hidup manusia, dengan latar belakang sebuah pulau indah yang pernah menjadi salah satu pulau terkaya di Indonesia.
Tertarik Ingin Membaca Novel Laskar Pelangi? anda bisa mendapatkan dan membaca Novel Laskar Pelangi dengan Mendownloadnya di Novel Laskar Pelangi
Sinopsis Film Laskar Pelangi
Hari pertama pembukaan kelas baru di sekolah SD Muhammadyah menjadi sangat menegangkan bagi dua guru luar biasa, Muslimah (Cut Mini) dan Pak Harfan (Ikranagara), serta 9 orang murid yang menunggu di sekolah yang terletak di desa Gantong, Belitong. Sebab kalau tidak mencapai 10 murid yang mendaftar, sekolah akan ditutup.
Hari itu, Harun, seorang murid istimewa menyelamatkan mereka. Ke 10 murid yang kemudian diberi nama Laskar Pelangi oleh Bu Muslimah, menjalin kisah yang tak terlupakan.
5 tahun bersama, Bu Mus, Pak Harfan dan ke 10 murid dengan keunikan dan keistimewaannya masing masing, berjuang untuk terus bisa sekolah. Di antara berbagai tantangan berat dan tekanan untuk menyerah, Ikal (Zulfani), Lintang (Ferdian) dan Mahar (Veris Yamarno) dengan bakat dan kecerdasannya muncul sebagai pendorong semangat sekolah mereka.
Di tengah upaya untuk tetap mempertahankan sekolah, mereka kehilangan sosok yang mereka cintai. Sanggupkah mereka bertahan menghadapi cobaan demi cobaan?
Film ini dipenuhi kisah tentang tantangan kalangan pinggiran, dan kisah penuh haru tentang perjuangan hidup menggapai mimpi, serta keindahan persahabatan yang menyelamatkan hidup manusia, dengan latar belakang sebuah pulau indah yang pernah menjadi salah satu pulau terkaya di Indonesia.
Tertarik Ingin Membaca Novel Laskar Pelangi? anda bisa mendapatkan dan membaca Novel Laskar Pelangi dengan Mendownloadnya di Novel Laskar Pelangi