Jika kita melihat awan, terutama di daerah tropis yang mempunyai awan sangat dinamis, banyak sekali bentuk benda yang terhayalkan oleh kita. Terkadang berbentuk binatang, pepohonan, gunung, bahkan ada juga yang berbentuk bagian dari tubuh manusia. Dan banyak pula, seperti biasa, kisah masa kecil yang menyertai kemunculan bentuk-bentuk hayalan tadi.
Bagaimana dengan bentukan yang terjadi pada arah yang berlawanan alias dilihat dari angkasa ke arah permukaan bumi…?
Alam dengan segala kesempurnaan sistem yang mengaturnya mempunyai banyak sekali “keanehan” yang mungkin gak terbayangkan (atau belum) oleh manusia. Teknologi, sebagai salah satu alat bantu rekayasa, yang sudah dicapai hingga saat ini masih jauh dari kemampuan alam dalam “mengurus bentukan” dirinya sendiri. Salah satu yang menakjubkan adalah kemampuan alam “mengukir” permukaan bumi dalam berbagai bentuk (hayalan). Untuk ini bisa kita nikmati melalui data satelit yang telah ada.
Dari email Papa Choky di milis rsgisforum tanggal 27 Pebruari 2006 (arsip nomor 6010), dikirimkan satu taut ke situs Google Maps yang merujuk pada suatu lokasi 16°20′03.62″ LS dan 71°57′40.03″ BB. Di taut ini menampilkan citra satelit suatu daerah di Peru, Amerika Selatan. Dari ketinggian tertentu (sekitar 12 km dari permukaan) bisa terlihat suatu bentukan (hayal) muka seseorang. Jarak dari “dahi” ke “janggut” sekitar 7 (tujuh) km. Dan arah Utara adalah benar-benar arah tegakan kepala.
Saat berjalan di web, satu lagi lokasi menarik ditemukan berdasar data satelit juga. Kali ini didapatkan dari situs blog Rooster yang berjudul Amazing Google Earth Image. Kali ini bentukan alam tersebut terjadi di Canada, Amerika Utara, pada posisi koordinat 50°00′37.73″ LU dan 110°06′50.91″ BB, bisa juga kita dapatkan hal serupa. Kali bentuk wajah dari samping. Gambar di kanan adalah gambar yang dihasilkan dari Google Earth dan ketinggian sekitar 1,8 km dari permukaan.